
Perkuat Sinergi, Kantor Pertanahan Labuhanbatu Terima Kunjungan Kepala Kemenag
Labuhanbatu – Plt. Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Labuhanbatu, Erwinsyah Silalahi, S.ST., M.Si., menerima kunjungan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Labuhanbatu, Dr. H. Asbin Pasaribu, S.Ag., M.A.
Pertemuan yang berlangsung di Kantor Pertanahan Labuhanbatu pada Rabu (12/2) ini turut dihadiri oleh Kepala Subbagian Tata Usaha, Ismail, S.E.
Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi antara Kantor Pertanahan dan Kemenag dalam upaya mempercepat proses sertipikasi tanah wakaf di Kabupaten Labuhanbatu. Dengan adanya pendataan yang akurat dan legalitas yang jelas, diharapkan tanah wakaf dapat dimanfaatkan secara optimal untuk kepentingan sosial dan keagamaan.
Plt. Kepala Kantor Pertanahan menyampaikan komitmennya untuk mendukung percepatan sertipikasi tanah wakaf guna memberikan kepastian hukum serta menghindari potensi sengketa di kemudian hari.
Sementara itu, Kepala Kemenag Labuhanbatu menegaskan pentingnya sinergi antara kedua lembaga agar tanah-tanah wakaf yang ada dapat terdaftar dan dikelola dengan baik sesuai regulasi yang berlaku.
Kerja sama ini diharapkan dapat mempercepat realisasi sertipikasi tanah wakaf di Labuhanbatu, sehingga keberadaannya dapat memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat, khususnya dalam bidang keagamaan dan kesejahteraan sosial. (Red/HS/K-Lb)
You may also like
Recent posts
Video Kelemahan dan Kelebihan All New Terios
Beberapa Manfaat Infus Water Lemo Untuk Kesehatan Anda
Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil
Sosok New Nissan Livina Terungkap, Apa Kata NMI?
Tags
Most Viewed Posts
- Kepala Kantor Pertanahan Labuhanbatu Jalin Sinergi dengan Sekda Kabupaten (501)
- Kanwil BPN dan Kantah se-Jawa Timur Kerjasama dengan PWNU (496)
- Kepala Kantor Pertanahan Labuhanbatu Jalin Sinergi dengan Kejaksaan Negeri (489)
- Kepala Kantor Pertanahan Samosir Ikuti Rapat Virtual Evaluasi Pensertipikatan BMN (487)
- BPS Labuhanbatu Utara Terima Sertipikat Aset Tanah dari Kantor Pertanahan (482)
Leave a Reply